Senin, April 21, 2008

Tips Cara Merawat Pakaian Sutra

Akui saja, dari semua koleksi busana, mungkin Sutra adalah yang paling Anda sayangi. Nah, agar pakaian sutra Anda tetap dalam kondisi prima, ada perawatan yang harus anda perhatikan. Jangan ambil resiko dengan perawatan asal-asalan agar kilaunya yang cantik dan teksturnya yang lembut tidak lekas sirna.

Sutera adalah bahan yang tahan lama dan tetap cemerlang bila dirawat dengan baik dan benar. Untuk itu, coba intip kembali koleksi sutra Anda dan jangan biarkan menjadi tersia-siakan.Ikuti tips agar sutra anda terawat dan keindahannya bertahan lama.

* Jangan ambil resiko dengan mencucinya sendiri, apalagi dimasukan kedalam mesin cuci. Sebaiknya dicuci secara dry clean.

* Bila terpaksa harus mencuci sendiri, harus dicuci dengan tangan. Gunakan sabun khusus atau berkadar alkali rendah.

* Perhatikan pengaturan suhu pada setrika Anda. Setrika dalam keadaan agak lembab dengan suhu cukup panas medium

* Jangan sekalipun berpikiran untuk memeras sutra, merendamnya atau menyikat sembarangan.

* Jemur di tempat yang terlindung dari sinar matahari langsung, kalau bisa cukup diangin-angin untuk mengeringkannya. Lagipula bahan sutra yang tipis dan lembut juga akan cepat mongering dan tidak perlu panas yang berlebihan.

Sumber : Dari berbagai sumber di Internet.

Tidak ada komentar: